Resep Bakso Balado Super Simpel dengan Cita Rasa Menggoda!

Resep bakso balado bisa menjadi solusi terbaik untuk Anda yang ingin masak simple dan praktis. Tak hanya mudah dibuat, bakso balado juga bisa menjadi lauk yang nikmat untuk hidangan keluarga.

Balado merupakan salah satu menu masakan yang khas dari Minangkabau. Masakan ini memiliki cita rasa gurih dan pedas dengan warna masakan yang merah menggoda, warna merah bumbu balado ini dihasilkan dari bumbu yaitu cabai merah, bawang merah dan juga tomat.


Tentang Bakso Balado: Kelebihan dan Kekurangannya


Bakso adalah makanan yang sangat populer di Indonesia, dan salah satu variasi yang menarik adalah bakso balado. Dalam artikel ini, kita akan membahas kelebihan dan kekurangan dari hidangan yang menggabungkan rasa gurih bakso dengan pedasnya saus balado. Mari kita mulai dengan merinci aspek-aspek pentingnya.


Kelebihan Bakso Balado


1. Rasa yang Menyatu: Salah satu kelebihan utama dari bakso balado adalah bagaimana rasa gurih dari bakso dan pedasnya saus balado menyatu secara harmonis. Ini menciptakan kombinasi rasa yang memanjakan lidah Anda.


2. Varian Bakso yang Menggoda: Bakso balado memberikan variasi menarik dari bakso biasa. Ini adalah pilihan yang sempurna bagi pecinta makanan pedas yang ingin mencoba sesuatu yang berbeda.


3. Penyajian Fleksibel: Bakso balado dapat disajikan dalam berbagai bentuk, mulai dari bakso biasa hingga bakso goreng. Ini membuatnya cocok sebagai hidangan utama, makanan ringan, atau camilan.


Kekurangan Bakso Balado:


1. Kepedasan yang Tidak Cocok untuk Semua Orang: Rasanya yang pedas bisa menjadi kekurangan bagi mereka yang tidak terbiasa dengan makanan pedas. Jadi, sebaiknya Anda siap dengan minuman segar saat mencoba bakso balado.


2. Tingkat Pedas Bervariasi: Kekurangan lainnya adalah konsistensi dalam tingkat pedasnya. Karena resep dan persiapan bisa berbeda, beberapa orang mungkin menemukan bakso balado terlalu pedas, sementara yang lain mungkin menginginkan lebih banyak pedasnya.


3. Pilihan Makanan yang Tidak Sehat: Seperti banyak hidangan dengan saus pedas, bakso balado dapat mengandung banyak minyak dan lemak. Ini mungkin tidak cocok bagi mereka yang memperhatikan pola makan sehat.


Jadi, bakso balado adalah hidangan yang menggoda dengan kombinasi rasa yang unik, namun pedasnya bisa menjadi tantangan bagi beberapa orang. Pilihan terbaik adalah mencoba sendiri dan menyesuaikan tingkat pedas sesuai selera Anda. Semoga informasi ini membantu Anda dalam mengevaluasi bakso balado.


Bakso Balado Super Simpel dengan Cita Rasa yang Menggoda
Bakso Balado

Resep Bakso Balado Super Lezat

Banyak sekali bahan makanan yang bisa Anda oleh menjadi menu balado. Mulai dari terong, tahu, ikan, ayam, daging, dan juga aneka produk frozen food seperti bakso.

Balado bakso bisa menjadi solusi buat Anda yang sudah bosan dengan balado ikan maupun sayuran. Untuk mendapatkan bakso, Anda tidak perlu repot-repot membuatnya dari awal, di toko frozen food kini sudah tersedia berbagai macam jenis bakso yang bisa Anda pilih sesuai selera. Mulai dari bakso sapi, bakso ayam, bakso ikan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Nah, untuk membuat resep bakso balado ini, Anda bisa membuatnya dengan mengikuti resep yang praktis dan mudah berikut ini!

Bahan-bahan:

  • Bakso dengan rasa sesuai selera. (jumlah sesuaikan)

Bumbu Halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah
  • 8 buah cabai rawit (jika suka pedas bisa ditambah lagi)
  • 5 buah cabai merah besar
  • 1 buah tomat (opsional)
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula
  • Daun bawang potong kecil-kecil
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  1. Pertama panaskan minyak goreng dalam wajan. Setelah panas masukkan bakso yang telah Anda sediakan. Goreng hingga matang dan lumayan kering.
  2. Setelah bakso matang dan mengering hingga kecoklatan segera angkat dari wajan dan tiriskan.
  3. Siapkan bumbu balado, mulai dari cabe, bawang merah, bawang putih, kemiri, dan juga tomat.
  4. Haluskan bumbu-bumbu tersebut hingga benar-benar halus. Bisa dengan ulekan atau bisa juga dengan menggunakan blender.
  5. Setelah bumbu halus, panaskan sedikit minyak goreng di wajan. Kemudian tumis bumbu yang telah dihaluskan tadi hingga harum.
  6. Tambahkan sedikit air, tambahkan garam, gula, dan penyedap dan biarkan hingga mendidih hingga menyusut airnya.
  7. Setelah air menyusut, masukkan bakso yang tadi telah digoreng.
  8. Jangan lupa untuk koreksi rasa.
  9. Jika rasanya sudah pas, maka tunggu hingga matang dan bumbu merata.
  10. Taburi potongan daun bawang dan aduk sebentar.
  11. Angkat dan sajikan dalam piring saji.
  12. Bakso balado siap untuk dinikmati.

Untuk mendapatkan citarasa yang berbeda, Anda bisa menambahkan bahan lain seperti sayuran. Bisa juga Anda menambahkan produk frozen food lain seperti sosis atau otak-otak. Semua bahan ini juga nikmat jika Anda memasak dengan menggunakan bumbu balado.

Resep bakso balado ini sangat mudah untuk kita praktekkan. Untuk memasaknya, kita tidak membutuhkan waktu yang lama. Jadi, ini bisa menjadi rekomendasi lauk yang praktis dan lezat.

Bakso balado sangat nikmat jika dinikmati bersama nasi yang hangat. Cocok sekali dijadikan sebagai menu makan bersama keluarga tercinta. Baik untuk sarapan, makan siang bahkan makan malam.

Resep bakso balado menjadi resep andalan keluarga di saat bosan dengan lauk yang itu-itu saja. Sebab, hidangan ini sangat enak dan gurih untuk dijadikan sebagai teman makan nasi putih. Paling menariknya yaitu, kita tidak perlu memasak lama-lama untuk mendapatkan lauk yang lezat ini.

0 Komentar

Posting Komentar